Bitung, kliktimur.com – Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey membuka kegiatan Opening Ceremony Festival Pesona Selat Lembeh (FPSL) yang digelar di Panggung Utama Bitung Creative Center, Kamis (5/10/2023).
Dalam sambutannya, Gubernur Dondokambey atas nama Pemprov. Sulut memberikan apresiasi atas pelaksanaan kegiatan ini.

“Pemerintah Provinsi selalu memberikan apresiasi kepada Pemerintahan dan seluruh masyarakat Kota Bitung yang tidak henti-hentinya menjalankan dan mempromosikan Bitung menjadi dimensi dan kota Pariwisata,” ucap Gubernur.
Gubernur juga menyampaikan apresiasi atas partisipasi anak-anak muda yang terlibat secara langsung dalam mempromosikan kegiatan ini dan berharap semoga kegiatan ini terus disupport penuh oleh Kementerian Pariwisata.

Lebih lanjut Gubernur berharap agar masyarakat dapat berkreasi lebih baik lagi dalam rangka menyelenggarakan iven-iven pariwisata yang ada di Provinsi Sulawesi Utara sehingga berdampak secara langsung terhadap ekonomi masyarakat, para UMKM, seluruh masyarakat yang cinta kuliner dan cinta kearifan lokal yang turun-temurun.

“Kita saling menjaga sehingga ini bisa berdampak ciri khas Sulawesi Utara dan tidak meniru-niru kegiatan lain. Ciri khas budaya adat torang semua basudara, torang semua ciptaan Tuhan di Provinsi Sulawesi Utara. Torang jaga kerukunan dan kedamaian adalah modal utama Sulawesi Utara dikenal dimana-mana,” tuturnya.

Akhir sambutan Gubernur berterimakasih kepada panitia dan para peserta yang telah berkontribusi dalam mensukseskan acara ini dan diharapkan terus bergotong-royong secara solid agar dapat mencapai prestasi yang lebih besar di masa yang akan Datang.

“Selat Lembeh destinasi yang istimewa, keindahan bawah lautnya mempesona semua. Terima kasih atas dukungan dan doa, semoga acara ini sukses dan kita semua sejahtera“. Tutupnya.

Turut hadir dalam acara ini, Kemenparekraf yang diwakili oleh Deputi Bidang Kebijakan Strategis Nia Niscaya, Walikota Bitung Maurits Mantiri, Wakil Walikota Bitung Hengky Honandar, Komandan Lantamal VIII Laksamana Madya TNI Nouldy J. Tangka, Kabinda Sulut Raymond Marojahan, Sekdaprov Sulut Steve Kapel, Kepala Daerah se-Sulut, Forkopimda dan DPRD Kota Bitung serta Stakeholder.
Editor : Meidi Pandean
Web Editor : Yama

Eksplorasi konten lain dari Kliktimur
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.