Tahuna, kliktimur.com – Ini jadi pelajaran penting bahkan tanda awas bagi warga Tahuna dan sekitarnya terutama penyuka kuliner.
Kejadian hari ini seorang pembeli mengaku kecewa, setelah membuka bungkusan ayam goreng sejenis kentuky, terlihat sangat lezat tapi ternyata saat mau disantap, ayam goreng tersebut bertebaran ulat dalam daging.
Kepada kliktimur pembeli bernama Silvia via ponsel, menjelaskan siang tadi, dia Sabtu pekan lalu, berada di Kota Tahuna, sebelum pulang dia mampir dirumah makan persis depan Toko Central.
“Sekadar beli oleh oleh buat keluarga. Saat di rumah, anak saya membuka bungkusan ayam kentuky sudah ber ulat bagian dalam seperti dalam video yang saya sempat edarkan di salah satu group.” jelas Silvia.
Dia menyarankan agar rumah makan bernama “Bu De”, jangan lagi menjual daging ayam yang sudah busuk.
“Kalian jangan hanya mencari untung dan sembarang menjual daging yang sudah berulat menimbulkan penyakit bagi konsumen.” Tuturnya seraya menambahkan bukti berupa video.
Diharapkan instansi terkait harus menegur keras pedagang yang menjual makanan yang sudah berulat.(anto)
Editor / penulis : Meidi Pandean
Eksplorasi konten lain dari Kliktimur
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.