Ini dia nih, danau terbesar di Papua yang memiliki panorama fantastis dan jadi kebanggaan masyarakat lokal! Apalagi kalau bukan Danau Sentani yang terletak di Kabupaten Jayapura. Wisata Danau dengan luas 9.360 hektare ini merupakan sumber air dari 14 sungai besar dan sungai kecil. Tak hanya itu, danau ini pun juara dalam produksi ikannya yang bisa mencapai 1.823 ton/tahun, lho!
Dengan bentuk danau yang unik seperti amoeba, terdapat 22 pulau kecil yang menghiasi keindahan danau. Enggak heran, kalau Danau Sentani jadi lokasi wisata favorit yang ramai dikunjungi wisatawan.
Eksplorasi konten lain dari Kliktimur
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.