Provinsi PP dan Kabupaten Jayawijaya Kolaborasi Sukseskan Program MBG
Wamena,Kliktimur.com
Penjabat Gubernur Provinsi Papua Pegunungan, Dr. Velix V. Wanggai, S.IP, M.PA dan jajaran melakukan rapat bersama Bupati Jayawijaya, Athenius Murib dan jajaran, Selasa (11/03-2025), menggelar rapat di kantor gubernur Papua Pegunungan untuk membahas sejumlah hal, termasuk makan bergizi gratis (MBG) bagi peserta didik.
Penjabat Gubernur Papua Pegunungan mengatakan, dalam rapat itu disepakati, pemerintah Provinsi Papua Pegunungan dan pemerintah Kabupaten Jayawijaya akan berkolaborasi menyukseskan program MBG.
“MBG untuk peserta didik adalah program strategis nasional yang diinisiasi oleh Bapak Presiden Prabowo Subianto. Makanya, Pemprov Papua Pegunungan siap mengkoordinir delapan kabupaten se-Provinsi Papua Pegunungan dan salah satunya Kabupaten Jayawijaya,” katanya.
Menurut Wanggai, pihak pemerintah provinsi akan terus melakukan pengecekan kesiapan manajemen yang akan diterapkan oleh masing-masing kabupaten, mulai dari pendataan siswa hingga target sekolah sasaran penerima MBG.
“Yang paling penting adalah bagaimana cara penyajian makanan kepada anak-anak agar mereka menerimanya dengan baik,” kata Wanggai.
Ia juga menjelaskan, pihaknya sudah menerima informasi bahwa uji coba MBG sudah dilaksanakan di Kabupaten Yahukimo walaupun beberapa waktu lalu mereka menolak.
“Kami yakin Provinsi Papua Pegunungan akan mendapatkan prioritas anggaran untuk menyukseskan program MBG dan anak didik dapat memperoleh manfaatnya. Kita juga berharap program MBG dapat menjadi bagian penting dalam upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) yang diawali dengan perbaikan gizi anak sekolah,” harapnya.
Sementara Bupati Jayawijaya, Athenius Murib rapat bersama itu juga bertujuan semakin mempererat hubungan kerja antara pemerintah provinsi dengan kabupaten.
“Disepakati juga dalam rapat, akan dibangun honai besar di Kabupaten Jayawijaya sebagai ibukota Provinsi Papua Pegunungan, sekaligus kabupaten penyangga utama provinsi.
Khusus untuk pelaksanaan program MBG, Murib menjelaskan, pihaknya telah berkoordinasi dengan Komandan Kodim (Dandim) 1702 Jayawijaya, Letkol Arah Reza ChA Mamoribo serta sejumlah pihak lainnya.
“Kami akan laksanakan program MBG di Kabupaten Jayawijaya, lebih khusus di Distrik Wamena kepada 20 sekolah dengan jumlah peserta didik 15.000 siswa,” ujarnya. (gadiel gombo)
editor: rans lupani
Eksplorasi konten lain dari Kliktimur
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.