Wamena,Kliktomur.com
Bersamaan dengan peresmin Stadion Pendidikan Wamena, Liga 4 PSSI Zona Papua Pegunungan, Jumat (21/03-2025) resmi bergulir.
Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Papua Pegunungan, Dr. Velix V. Wanggai, S.IP, M.PA yang didampingi Asprov PSSI Papua Pegunungan, Athenius usai meresmikan stadion yang sudah berstandar FIFA itu, langsung membuka secara resmi kompetisi Liga 4 PSSI Zona Papua Pegunungan.
Saat memberikan sambutan, Wanggai menyampaikan, Stadion Pendidikan Wamena tersebut merupakan hasil dari niat baik dari seluruh pencinta sepak bola di Papua Pegunungan.
“Pemprov hanya memberikan dukungan atas langkah-langkah yang sudah diambil oleh para pencinta sepak bola di Papua Pegunungan,” katanya.
Ia menjelaskan, berkat dukungan masyarakat Papua Pegunungan, tim sepak bola putra dan putri berhasil tampil di PON Aceh Sumatera Utara. Tim putra berhasil menaklukan tim putra Papua. Sementara tim putri membawa pulang medali perunggu sebagai juara ketiga. Hasil ini membanggakan kita semua.
Menurut Wanggai, sepak bola bagi masyarakat Papua Pegunungan bukan hanya sekedar kompetisi, tapi juga merupakan kebanggaan, jati diri, dan harga diri.
“Atas nama pemerintah Provinsi Papua Pegunungan, saya mengucapkan selamat bertanding,” kata Wanggai.
Era Kebangkitan Sepak Bola Papua Pegunungan
Ketua Asisten Provinsi (Asprov) PSSI Papua Pegunungan, Athenius Murib juga mengemukakan harapan yang sama terhadap sepak bola Papua Pegunungan.
“Hujan badai ini diharapkan akan memacu semangat baru untuk berprestasi. Setelah vakum sekitar 11 tahun, maka dengan hadirnya provinsi baru, sepak bola di Provinsi Papua Pegunungan bangkit kembali,” tegasnya.
Murib juga berharap, setiap Asisten Kabupaten (Askab) berupaya membangun stadion berstandar FIFA agar ke depan bisa menggelar Liga 4 di kandang masing-masing,” paparnya.
Murib meminta agar baik penyelenggara, pemain, dan klub terus menjunjung tinggi sportivitas dalam pertandingan.
“Sepak bola harus menjadi seni dan hiburan bagi masyarakat. Kita harus selalu mengedepankan dan menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas. Sebab tim mana pun yang menang, akan membawa nama Papua Pegunungan ke tingkat nasional,” ujarnya.
Murib juga sangat berterimakasih kepada Pemprov Papua Pegunungan yang telah memprakarsai pembangunan Stadion Pendidikan Wamena dan telah memenuhi standar FIFA.
Harapan ke Depan
Sementara Ketua Panitia Penyelenggara, Jhon Purun menyampaikan terima kasih tak terhingga kepada semua pihak yang telah mendukung pelaksanaan Liga 4 PSSI Papua Pegunungan.
“Dari 8 Askab, hanya Askab Yalimo yang absen karena kendala internal. Mereka sudah menyampaikan alasan ketidakikutannya kepada panitia penyelenggara dan ke pihak Asprov,” ujarnya menjelaskan.
Acara peresmian Stadion Pendidikan Wamena yang dirangkaikan dengan pembukaan bergulirnya Liga 4 PSSI Zona Papua Pegunungan itu dihadiri Esko Asprov PSSI, Wakil Bupati Jayawijaya, Ronny Elopere, pejabat Kementerian Dalam Negeri Bidang Sosial Budaya, Direktur Teknik PSSI, serta bupati dan wakil bupati Pegunungan Bintang. (gadiel gombo)
editor: rans lupani
Eksplorasi konten lain dari Kliktimur
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.