Wamena, kliktimur.com
Rotasi kepemimpinan sementara di kabupaten Jayawijaya Provinsi Papua Pegunungan kembali bergulir. Penjabat lama Sumule Tumbo, atas dasar Surat Keputusan (SK) Mendagri, secara resmi digantikan Thony M Mayor, S.Pd, MM (TM) sebagai Pj Bupati Jayawijaya yang baru. Peristiwa bersejarah ini digelar di Gedung Aithosa GKI Betlehem Wamena, Jayawijaya, Rabu (19/6/2024).
Wakili Mendagri, Pj Gubernur Papua Pegunungan, Velix Wanggai, mengukuhkan TM dan diharapkan sejak dilantik segera menyesuaikan dengan tugas yang diemban. Usai dilantik TM dalam pidato perdananya, mengatakan, sejumlah langkah yang akan diambil ke depannya, selain proses pelayanan pemerintahan, juga ada tugas prioritas yakni mengawal program khusus yang prioritas yakni pelaksanaan pilkada.
“Selain melanjutkan pelayanan publik, juga mengawal program prioritas yakni pelaksanaan Pilkada mendatang.” ujar TM.
TM juga menyinggung soal pelaksanaan PSU di tiga Distrik antarannya Asotipo, Maima, dan Papukoba, serta penyelesaian berbagai konflik yang terjadi belakangan ini. Secara teknis lanjut TM, program dan kegiatan yang telah ditetapkan akan berjalan sebagaimana ketentuan yang berlaku.
Pihaknya bersama Pj Gubernur Papua Pegunungan akan melakukan komunikasi dengan para tokoh masyarakat untuk mengakhiri konflik di antara masyarakat ini.
Dia juga mengakui, Pj Bupati Jayawijaya sebelumnya, Sumule Tumbo, selama ini telah bekerja bersamanya dalam melaksanakan program dan kegiatan yang pro rakyat. Jikalau ada hal yang tidak mengenakan, dirinya meminta maaf.
“Mungkin dalam berbagai diskusi atau rapat ada perbendaan pendapat yang membuat adanya perdebatan saya memohon maaf,” ujar RM sembari menambahkan juga bahwa pemerintah dan seluruh ASN di lingkungan Pemkab Jayawijaya mengajukan permintaan maaf. (Gadielgombo)
Editor : Meidi Pandean
Web Editor : Yamamoto
Eksplorasi konten lain dari Kliktimur
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.